Disebut Sarang Teror, Kenya Kecam CNN

obamakenya
MENTERI Dalam Negeri Kenya marah terhadap stasiun berita CNN. Ia menuntut permintaan maaf atas komentar yang menyebut negara Afrika Timur itu sebagai “sarang teror.”

“Mereka akan meminta maaf bila cukup beradab,” ujar Joseph Nkaissery pada sebuah konferensi pers, BBC melaporkan pada Jumat (24/7/2015).

Tagar #SomeoneTellCNN menjadi tren di seluruh dunia saat warga Kenya mengecam CNN yang menyebut negaranya “sarang teror.” Namun, CNN belum berkomentar atas kejadian ini.

Sebelumnya, CNN melaporkan tentang ancaman kelompok al-Shabab, menjelang kedatangan Presiden Barack Obama ke Kenya.

“Obama bukan saja pergi ke kampung halaman ayahnya, namun juga ke wilayah sarang teror,” bunyi laporan CNN.

Menanggapi laporan tersebut, Nkaissery mengatakan Kenya memang berisiko diserang layaknya negara lain, namun tidak perlu menyebut Kenya sebagai “sarang teror.” [sm/islampos]


islampos mobile :



Yuk Share :

Redaktur: Sodikin Maulana

from Islampos



from
via Pusat Media Islam
Previous
Next Post »