Dokter Ahli Tulang Pejuang Dakwah Itu Tela pergi......



Telah meninggal dunia donatur utama Pondok pesantren (Ponpes) Isy Karima dr.Tunjung Soeharso spOT di RS Karima Utama Kartasura, Sukoharjo, Selasa (17/11/2015) sekitar pukul 19.48 WIB. Inalillahi wa inalillahi rojiun.

Beliau juga adalah salah seorang dokter ahli tulang senior di Kota Solo

Dirut RS Ortopedi Prof Dr. R. Soeharso, yang juga sahabat dr. Tunjung Soeharso, dr. Pamudji Utomo, mengatakan dr. Tunjung sebelumnya mengalami stroke dan menjalani perawatan di ICU RS Karima Utama Kartasura yang juga didirikan dr. Tunjung bersama dr. Pamudji Utomo.

“Jenazah malam ini disemayamkan di Ponpes Isy Karima Karangpandan, Karanganyar, besok [Rabu, 18/11/2015] di permakaman keluarga di Karangpandan, Karanganyar,” ujar dia, lansir Solopos.com, Selasa (17/11) malam.

dr. Tunjung Soeharso, merupakan putra dari pahlawan nasional Prof Dr. dr. R. Soeharso yang merupakan pendiri Rehabilitasi Center (RC) di Solo dan nama R. Soeharso diabadikan dalam RS khusus Ortopedi di Solo. RS Ortopedi menjadi rumah sakit rujukan nasional khusus penyakit tulang.


Almarhum dr. Tunjung merupakan penyokong dan donatur utama Ponpes Isy Karima sejak didirikan, yang telah melahirkan banyak huffazh, para penghafal Al Qur’an. Alumni Ponpes ini telah menyebar ke seantero Negeri dan merintis suburnya semangat menghafal Al Quran di Tanah Air.

Segenap redaksi Dakwah Media  berta’ziyah atas musibah ini, seraya mendoakan beliau dan keluarganya.

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ َ ِ

“Ya Allah! Ampunilah dia, berilah rahmat kepadanya,selamatkanlah dia, maafkanlah dia dan tempatkanlah di tempat yang mulia (Surga)”

Rahimahullah, semoga Allah mengampuni segala kesalahannya dan senantiasa mengalirkan pahala atas amal jariyahnya yang tak terhingga.

Semoga Allah menambahkan kesabaran serta pahala bagi keluarga yang ditinggalkan. Aamiin Ya Mujibassailin
Previous
Next Post »